Abstrak
Saat ini sektor perhotelan semakin berkembang bahkan menjadi sebuah kebutuhan bagi manusia. Perkembangan ini dibuktikan dengan banyaknya e-commerce hotel yang menyediakan berbagai macam informasi hotel kepada pengguna. Meningkatnya sektor perhotelan membuat para e-commerce perhotelan membangun sebuah sistem rekomendasi untuk membantu pengguna dalam memilih hotel. Selama ini metode yang sering digunakan dalam membangun sistem rekomendasi hotel adalah content-based. Pada tugas akhir ini penulis akan membahas mengenai pembangunan sistem rekomendasi hotel menggunakan metode user’s preference transition. Ide dasarnya adalah catatan reservasi mengagambarkan hubungan prefenrensi pengguna dengan hotel-hotel yang pernah dikunjungi. Sistem rekomendasi yang akan dibangun akan membuat preference transition network bedasarkan catatan reservasi, dan akan memberikan hasil rekomendasi berdasarkan pilihan hotel dari jaringan tersebut. Preference transition network merupakan sebuah jaringan yang mepresentasikan catatan reservasi hotel dalam bentuk graph terarah.
Kata kunci : Sistem Rekomendasi, E-commerce, Preference Transition Network, Rekomendasi Hotel.