Berdasarkan penelitian, pembelajaran online merupakan bentuk pembelajaran yang dapat diterapkan di masa pandemi. Untuk mendukung proses pembelajaran online tersebut dibutuhkan sebuah media yang dapat memfasilitasinya. SANEDU merupakan salah satu aplikasi yang mengembangkan fitur pembelajaran online bernama SAN Class sebagai media pembelajaran online. Berdasarkan hasil wawancara dengan pihak SANEDU kendala yang dihadapi dalam pengembangan fitur SAN Class adalah belum tersedianya rancangan antarmuka yang sesuai dengan tujuan dan kebutuhan guru sebagai penggunanya. Dari permasalahan tersebut, maka pada penelitian ini dilakukan perancangan antarmuka fitur SAN Class pada aplikasi SANEDU yang sesuai dengan tujuan dan kebutuhan guru menggunakan metode Goal-Directed Design (GDD). Tahapan proses GDD yang dilalui pada penelitian ini adalah Research, Modeling, Requirements, Framework, Refinement, dan Support. Hasil dari pengujian usability menggunakan System Usability Scale (SUS) memperoleh skor SUS rata-rata sebesar 92.5 untuk pengujian secara moderated testing dan 91 untuk pengujian secara unmoderated testing yang artinya keduanya telah berada diatas rata-rata skor hasil pengujian SUS. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa rancangan antarmuka yang dibuat sudah sesuai dengan tujuan dan kebutuhan guru sebagai pengguna.