Perancangan Aplikasi Pengolahan Data Reklame Berbasis Website Pada Pt. Putra Mandiri Reklame Dengan Metode Iterative Incremental

CANDRA NUGRAHA

Informasi Dasar

57 kali
21.04.220
004
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Penyebaran informasi berupa media iklan biasanya difasilitasi oleh suatu perusahaan. Dan salah satu bentuknya adalah perusahaan reklame. Reklame adalah bentuk kegiatan yang bertujuan memberikan informasi atau memberikan suatu ide, barang atau jasa, dengan maksud untuk menarik perhatian orang-orang terhadap ide, barang atau jasa yang diinformasikan tersebut . Salah satu perusahaan reklame yang mengimpelementasikan hal tersebut adalah PT. Putra Mandiri Reklame. Perusahaan ini menerima pengadaan hanya dalam bentuk reklame komersial, sehingga fokus pada pemasaran produk atau jasa dari institusi atau badan lain. Implementasi media berupa media visual, dimana jenis reklame akan dibuat dalam bentuk gambar dan hasil produk dapat berupa billboard, baliho, poster dan banner. Namun, saat ini sistem informasi yang diterapkan pada PT. Putra Mandiri Reklame masih dilakukan dengan cara yang manual, pencatatan biasa, dan semua kegiatan dilakukan dengan sendiri tanpa ada aplikasi pengolahan khusus oleh masing-masing unit yang terletak dalam perusahaan. Oleh karena itu, dibutuhkan sebuah aplikasi yang mampu mengintegrasikan data yang ada pada masing-masing unit di PT. Putra Mandiri Reklame agar management data lebih baik. Pada tugas akhir ini, akan dibuat sebuah aplikasi website yang berfungsi untuk mengolah data reklame menggunakan metode iterative incremental. Metode iterative incremental dipilih karena sangat sesuai dengan kebutuhan pengguna, dimana didalam metode ini akan dilakukan pembangunan secara bertahap dan berulang-ulang sampai keinginan pengguna tercapai. Metode ini juga sangat fleksibel dan dapat digunakan untuk aplikasi yang besar maupun kecil. Diharapkan dengan tugas akhir ini, kebutuhan PT. Putra Mandiri Reklame dapat terpenuhi dan memudahkan unit-unit pengguna perusahaan untuk memanagement data reklame sesuai kebutuhan customer perusahaan

Subjek

INFORMATICS
 

Katalog

Perancangan Aplikasi Pengolahan Data Reklame Berbasis Website Pada Pt. Putra Mandiri Reklame Dengan Metode Iterative Incremental
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

CANDRA NUGRAHA
Perorangan
Eko Darwiyanto, Donni Richasdy
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Informatika
Bandung
2021

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini