PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, PROFITABILITAS, DAN LEVERAGE TERHADAP ISLAMIC SOCIAL REPORTING (Studi pada Bank Umum Syariah yang Terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan Periode 2016-2019)

MIFTAHUL HASAN

Informasi Dasar

53 kali
21.04.280
332.1
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Islamic Social Reporting (ISR) merupakan tolak ukur pelaporan kinerja sosial berbasis Islam kepada perusahaan. Islamic Social Reporting (ISR) merupakan indeks pengungkapan tanggung jawab sosial yang indikator spesifik pada prinsip-prinsip Islam. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis dan mengetahui apakah ukuran perushaan, profitabilitas dan leverage mempunyai pengaruh secara parsial dan simultan terhadap Islamic Social Reporting. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu 14 Bank Syariah di Indonesia yang sudah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) periode 2016-2019. Total sampel yang diperoleh sebanyak 40 sampel. Penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dalam periode 4 tahun. Model analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif dan analisis regresi berganda. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari data sekunder. Data sekunder adalah data yang informasinya diperoleh secara tidak langsung dari perusahaan. Sumber data yang digunakan dengan menggunakan observasi. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, diketahui setiap variabel independen dalam penelitian ini berpengaruh secara simultan terhadap variabel dependen. Sedangkan pada uji parsial, semua variabel ukuran perusahaan, profitabilitas dan leverage berpengaruh secara parsial terhadap ISR. Bagi investor, diharapkan mampu menanam modal pada bank yang mengungkapkan ISR dengan baik.

Subjek

BANK DAN PERBANKAN ISLAM
 

Katalog

PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, PROFITABILITAS, DAN LEVERAGE TERHADAP ISLAMIC SOCIAL REPORTING (Studi pada Bank Umum Syariah yang Terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan Periode 2016-2019)
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

MIFTAHUL HASAN
Perorangan
Mohamad Rafki Nazar
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Akuntansi
Bandung
2021

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini