Pariwisata merupakan salah satu sektor yang memberikan pemasukkan bagi sebuah negeri baik wisata alam, religi, budaya, kuliner, dan lain-lain. Tanjungpinang merupakan ibukota Kepulauan Riau, merupakan kota yang memiliki potensi wisata dalam bidang budaya dan religi. Wisatawan mancanegara yang berkunjung selama tiga tahun terakhir mengalami kenaikan tetapi belum tidak selalu memenuhi target kunjungan yang telah ditetapkan setiap tahunnya. Dalam perancangan ini pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan motede observasi terhadap tempat wisata religi yang berada di Tanjungpinang, studi pustaka yang berkaitan dengan promosi, melakukan wawancara kepada Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tanjungpinang, analisis konten dan analisis matriks perbandingan. Setelah melakukan analisis terhadap data-data yang telah didapatkan penulis akan melakukan perancangan promosi wisata religi yang terdapat di Kota Tanjungpinang. Diharapkan perancangan ini dapat membantu Kota Tanjungpinang dalam memenuhi target kunjungan wisatawan mancanegara.
Kata Kunci: Promosi, Wisata, Tanjungpinang?