Aplikasi Market Novel Online - NOVelitz pada Program Studi D3 Manajemen Informatika Universitas Telkom adalah aplikasi yang digunakan untuk membantu pembaca dan penulis yang tidak menemukan penerbitan atau media dalam menerbitkan novelnya karena tidak cocok. Seperti tidak bebas dalam menerbitkan novel mereka serta sulitnya mencari novel berbahasa Indonesia yang bagus dan berkualitas. Aplikasi ini dibangun dengan menggunakan metode Waterfall, menggunakan bahasa pemrograman PHP yang diterapkan dengan menggunakan framework CodeIgniter dan MySQL sebagai media penyimpanan datanya. Dengan dibangunnya aplikasi ini, dapat membantu pembaca dan penulis terhadap pencarian penerbit novel dan novel itu sendiri untuk dibaca serta diterbitkan dengan mudah tanpa proses yang mempersulit.