Perencanaan strategis sistem informasi dapat membantu perusahaan dalam mencapai target karena melalui perencanaan dipastikan bahwa sistem informasi sesuai dengan kebutuhan organisasi. Dalam hal itu, organisasi memerlukan perencanaan Information System Architecture. Enterprise Architecture (EA) hadir sebagai solusi dalam penetapan strategi sebelum mengimplementasikan suatu sistem yang akan digunakan. EA dapat membantu perusahaan dalam membuat keputusan yang lebih baik dengan mengintegrasikan proses bisnis, sistem informasi, fungsi organisasi, dan pemangku kepentingan dalam suatu perusahaan. Berdasarkan riset, terdapat temuan sekitar 66% proyek EA tidak memenuhi harapan perusahan. Sebagai upaya mengatasi permasalahan tersebut, maka diperlukan suatu pengujian relevansi EA terhadap kebutuhan perusahaan. Penelitian ini berfokus pada pengujian relevansi perancangan Information System Architecture menggunakan Enterprise Architecture Quality Framework (EAQF). Prinsip kualitas relevansi memiliki atribut turunan, yaitu berupa EA Purpose and Objectives, EA Stakeholders Concerns, Usefulness, Completeness vs. Conciseness, serta Level of Detail. Setiap atribut memiliki metode penilaian, baik yang bersifat kualitatif, kuantitatif, atau Ya / Tidak. Pengujian relevansi pada penelitian ini akan menghasilkan model Information System Architecture pada perancangan EA yang memenuhi standar prinsip kualitas relevansi pada kerangka kerja kualitas EA.