PENGARUH CAMPAIGN #TOKOPEDIAWIB TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN (STUDI KUANTITATIF PADA PENGIKUT AKUN TWITTER @TOKOPEDIA)

SYAHNINDA FARRELIA DIVA

Informasi Dasar

79 kali
21.04.1523
658.81
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Kampanye #TokopediaWIB adalah bentuk strategi pemasaran yang dilakukan Tokopedia di Twitter dengan mengunggah informasi mengenai pesan kampanye kepada pengguna termasuk pengikut akun twitter @tokopedia. Strategi ini dilakukan Tokopedia dikarenakan Twitter adalah salah satu media sosial yang berpotensi dalam menyebarkan pesan dengan cepat karena terdapat fitur Tweet, Retweet, dan Like. Berdasarkan hal tersebut, peneliti ingin mengetahui dan menganalisis Pengaruh Campaign

TokopediaWIB terhadap Keputusan Pembelian yang dikaji dengan Studi Kuantitatif pada Pengikut

Akun Twitter @tokopedia menggunakan metode AISAS. Penelitian ini menggunakan variabel independen yaitu Viral Marketing Campaign dan variabel dependen keputusan pembelian menggunakan metode AISAS. Sampel penelitian ini adalah pengikut akun Twitter @tokopedia dengan menyebar kuesioner dalam pengambilan data. Jenis penelitian ini menggunakan teknik analisis deskriptif, uji normalitas, analisis korelasi, uji regresi linier sederhana, koefisien determinasi dab uji hipotesis. Hasil penelitian data deskriptif diperoleh bahwa skor dari variabel viral marketing campaign (X) sebesar 86,7% dan variabel keputusan pembelian (Y) dengan metode Attention 84,2%, Interest 78,2%, Search 76,8%, Action 74% dan Share 61% yang artinya semua variabel dinilai baik berdasarkan posisi garis kontinum. Pada uji hipotesis t ditemukan bahwa masing-masing variabel independen dan variabel dependen memiliki pengaruh. Maka campaign terbukti berpengaruh terhadap variabel keputusan pembelian AISAS dengan keseluruhan tingkat signifikan sebesar 0,000 < 0,05 dan didapatkan H0 ditolak dan H1 diterima. Sehingga campaign berpengaruh pada keputusan pembelian. Dapat dikatakan penelitian ini memiliki pengaruh terkait kampanye #TokopediaWIB terhadap keputusan pembelian (action) sebesar 15% yang 85% lainnya tidak diteliti pada penelitian ini. .Kata-kata kunci: viral marketing campaign, keputusan pembelian, AISAS, twitter

Subjek

Marketing - advertising
 

Katalog

PENGARUH CAMPAIGN #TOKOPEDIAWIB TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN (STUDI KUANTITATIF PADA PENGIKUT AKUN TWITTER @TOKOPEDIA)
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

SYAHNINDA FARRELIA DIVA
Perorangan
Maylanny Christin
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Ilmu Komunikasi
Bandung
2021

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini