PERANCANGAN PERBAIKAN PROSES LABELLING PADA PRODUKSI WAIST BAG DI VISVAL BERDASARKAN PENDEKATAN DMAI

CYNTHIA TRI UTAMI PUTRI

Informasi Dasar

99 kali
21.04.2455
658.501
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

VISVAL merupakan sebuah merek dibawah naungan PT. Niaga Karya Kreatif yang berasal dari Bandung dan bergerak di bidang pembuatan tas. Salah satu produk yang diproduksi yaitu tas dengan jenis waist bag. Berdasarkan data perusahaan pada periode Januari 2020 sampai dengan Januari 2021, terdapat 2692 produk defect waist bag dengan persentase rata-rata produk defect waist bag sebesar 12%. Hal ini melebihi toleransi yang ditetapkan perusahaan yaitu sebesar 10%. Jenis defect yang terjadi adalah hasil label tidak sesuai, puring tidak terjahit, tali webbing tidak terpasang, kain rusak, noda, ritsleting tidak sesuai, dan jahitan lepas. Kemunculan adanya produk defect yaitu karena adanya critical to quality (CTQ) yang tidak terpenuhi. Fokus pembahasan pada penelitian ini yaitu dengan melakukan perbaikan pada proses yang paling banyak mengalami masalah atau dapat dikatakan yang paling banyak tidak memenuhi CTQ proses yaitu proses labelling. Penelitian ini menggunakan pendekatan DMAI (Define, Measure, Analyze, Improvement) untuk mengatasi permasalahan. Diawali dengan tahapan define yaitu mengidentifikasi alur atau tahapan proses produksi serta persyaratan apa saja yang harus dipenuhi oleh setiap proses. Tahap selanjutnya adalah tahapan measure yang dilakukan dengan cara perhitungan stabilitas dan kapabilitas proses yang bertujuan untuk mengetahui kinerja dari proses produksi perusahaan. Tahapan selanjutnya, analyze yaitu melakukan analisis terhadap permasalahan menggunakan diagram fishbone dan analisis 5 why’s. Tahapan improve yaitu memberikan usulan perbaikan berdasarkan hasil prioritas dari perhitungan FMEA yang telah diidentifikasi. Usulan perbaikan untuk permasalahan yang terjadi ini diantaranya yaitu menghasilkan rancangan instruksi kerja, penambahan alat bantu, serta rancagan dokumen perawatan mesin bordir komputer, sehingga diharapkan dengan adanya rancngan ini dapat meminimasi atau bahkan menghilangkan jenis cacat hasil label tidak sesuai ketentuan dan jahitan yang tidak rapi. Kata kunci — waist bag, defect, proses labelling, DMAI, CTQ

Subjek

INDUSTRIAL PRODUCTIVITY
 

Katalog

PERANCANGAN PERBAIKAN PROSES LABELLING PADA PRODUKSI WAIST BAG DI VISVAL BERDASARKAN PENDEKATAN DMAI
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

CYNTHIA TRI UTAMI PUTRI
Perorangan
MARINA YUSTIANA LUBIS, YUNITA NUGRAHAINI SAFRUDIN
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Teknik Industri
Bandung
2021

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini