Ekspedisi pengiriman paket merupakan perusahaan yang menyediakan pelayanan jasa berupa pengiriman paket. Pengiriman paket dilakukan oleh seorang kurir yang mengandalkan pengetahuan suatu wilayah tetapi pengiriman paket yang mengandalkan pengetahuan suatu wilayah seorang kurir berdampak pada waktu pengiriman yang kurang efisien dan menyebabkan paket sampai tanpa ada seorang penerima.
Dengan adanya permasalahan tersebut dirancanglah sebuah aplikasi yang dapat mengirimkan paket dengan pengurutan rute tercepat. Data alamat diambil dari Google Maps, maka dengan menggunakan metode Robotic Process Automation (RPA) yang dapat mencari jarak terpendek. Pada akhirnya aplikasi ini akan menghasilkan keluaran urutan rute alamat tercepat. Dengan demikian diharapkan aplikasi ini dapat meningkatkan pengiriman paket yang efisien.
Berdasarkan hasil pengujian simulasi pencarian jarak menggunakan RPA, RPA melakukan pencarian sebanyak 100 kali percobaan, pada penelitian ini metode Robotic Process Automation (RPA) berhasil mencari jarak antar kordinat yang sesuai.
Kata Kunci: Pengiriman paket, Robotic Automation (RPA), Destinasi perjalanan paket