Silabifikasi kata adalah suatu proses pembagian kata menjadi suku kata. Silabifikasi kata penting dilakukan pada proses Text to Speech System dan Continuous Speech Recognizer agar memperoleh hasil yang optimal. Pada penelitian ini penulis akan mengembangkan algoritma silabifiasi kata dengan menerapkan metode Rule-Based. Rule-Based merupakan suatu metode yang dibuat untuk memecahkan masalah dengan aturan yang dibuat berdsarkan hasil pembelajaran. Hasil pengujian algoritma silabifikasi kata menggunakan metode Rule-Based dalam bahasa Indonesia pada dataset “Trainset Syllabification 01 40K 1 2 3 4” dengan menggunakan WER (Word Eror Rate) memperoleh nilai 0,029. Algoritma silabifikasi yang didapat dibuat menjadi aplikasi silabifias kata dasara dalam bahasa Indonesia. Kekurangan dari aplikasi yang dibuat adalah masih terdapat nya eror pada beberapa kata dalam bahasa Indonesia.