Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Hambatan Minat Berwirausaha Terhadap Minat Berwirausaha Mahasiswa Administrasi Bisnis Telkom University. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan jenis penelitian analisis deskriptif. Responden dalam penelitian ini adalah 322 Mahasiswa Administrasi Bisnis Telkom University dengan metode pengambilan sampel yaitu probability sampling dan Proportionate stratified random sampling.
Hasil penelitian menunjukkan tanggapan responden terdapat pengaruh sebesar 27,2% antara variabel Hambatan Keuangan terhadap variabel Minat Berwirausaha. Terdapat pengaruh sebesar 21,5% antara variabel Hambatan Pengetahuan terhadap variabel Minat Berwirausaha. Terdapat pengaruh sebesar 26% antara variabel Menghindari Risiko terhadap variabel Minat Berwirausaha. Terdapat pengaruh sebesar 26% antara variabel Takut Gagal terhadap variabel Minat Berwirausaha, dan terdapat pengaruh sebesar 12% antara variabel Menghindari Stres terhadap variabel Minat Berwirausaha. Hasil pengolahan dan analisis data menunjukkan bahwa Hambatan Minat Berwirausaha memberikan kontribusi pengaruh secara simultan terhadap Minat Berwirausaha sebesar 50,3% sedangkan sisanya 49,7% dipengaruhi oleh faktor lain diluar variabel Hambatan Minat Berwirausaha.
Kata Kunci: Hambatan Minat Berwirausaha, Minat Berwirausaha, Kewirausahaan