STRATEGI PUBLIC RELATIONS HUMAS PEMERINTAH KOTA BANDUNG DALAM MENINGKATKAN TRAFFIC PENDENGAR PODCAST “BANDUNG MENJAWAB”

SITI LATIFAH

Informasi Dasar

21.04.3122
659.2
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAK

Podcast adalah salah satu layanan streaming berbentuk audio. Melihat podcast menjadi media baru yang banyak digunakan oleh masyarakat, dibeberapa instansi menggunakan podcast sebagai media distribusi informasi berbentuk audio salah satunya Humas Pemerintah Kota Bandung. Podcast yang dibuat oleh Humas Pemerintah Kota Bandung dinamakan podcast Bandung Menjawab yang berisi tentang salah satu program unggulan milik Humas Pemerintah Kota Bandung yaitu Bandung Menjawab yang menghadirkan narasumber untuk menjawab isu yang ada di Kota Bandung. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimanakah strategi yang digunakan oleh Humas Pemerintah Kota Bandung dalam meningkatkan traffic pendengar podcast Bandung Menjawab. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Teori dan konsep yang digunakan dalam penelitian ini yaitu strategi public relations menurut Cutlip, Center dan Broom yaitu mendefinisikan masalah, perencanaan program, mengambil tindakan dan berkomunikasi, dan mengevaluasi program. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa yang dilakukan untuk meningkatkan pendengar podcast adalah konten dengan isu yang up to date, membuat trobosan baru yaitu konten dengan bahasan yang ringan, durasi yang tidak terlalu lama, promosi di media sosial dan WhatsApp Group pimpinan, dan melakukan kolaborasi dengan komunitas untuk menarik pendengar dan mengenalkan podcast Bandung Menjawab ke masyarakat luas. Namun, pada tahap evaluasi program, Humas Pemerintah Kota Bandung tidak membuat target jumlah pendengar yang harus ditingkatkan.

Kata Kunci: public relations; strategi public relations; podcast. ?

Subjek

PUBLIC RELATIONS-STRATEGY
 

Katalog

STRATEGI PUBLIC RELATIONS HUMAS PEMERINTAH KOTA BANDUNG DALAM MENINGKATKAN TRAFFIC PENDENGAR PODCAST “BANDUNG MENJAWAB”
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

SITI LATIFAH
Perorangan
Martha Tri Lestari
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Digital Public Relations
Bandung
2021

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini