Pantai Lamaru merupakan pantai dibawah naungan swasta yaitu PT. Bukit Surya Indah Permai, Pantai ini banyak dikunjungi terutama saat hari libur, karena sangat cocok untuk melepas penat yang dirasakan dengan melihat keindahan serta keteduhan pantainya. Tidak hanya menikmati pemandangan yang ada, di pantai ini juga memiliki peninggalan sejarah Jepang yaitu benteng Jepang dan makam kuno Jepang. Akan tetapi banyak wisatawan yang kurang tertarik karena kurangnya promosi yang dilakukan oleh Pantai Lamaru. Perancangan ini bertujuan untuk menentukan strategi promosi yang tepat sehingga menciptakan awareness terhadap wisatawan. Metode penelitian yang dipakai penulis dalam penyusunan ini yaitu metode penelitian kualitatif dengan pengumpulan data melalui observasi, wawancara, kuesioner, dan studi Pustaka.