Curug dalam Bahasa Sunda berarti air terjun. Curug Cibulao terletak di daerah Megamendung, Puncak, Bogor. Waktu tempuh yang relatif singkat jika berkendara dari Bogor, membuat kawasan Curug Cibulao mudah dituju. Namun hanya sedikit orang yang tahu. Karena lokasi curug ini tidak berada di pinggir jalan, dan sangat minim informasi. Curug Cibulao saat ini memiliki potensi wisata yang menarik, Curug Cibulao masih dalam satu lingkup dengan Curug Panjang. Saat ini Pihak Curug sedang mengupayakan potensi wisata di sektor alam dan budaya, terutama Curug Panjang yang didalamnya ada Curug Cibulao tersebut. Sehubungan dengan hal tersebut, maka diperlukan adanya perancangan dalam bentuk promosi yang lebih efektif dan inovatif kepada masyarakat, guna dapat meningkatkan awareness yang berdampak pada peningkatan jumlah kunjungan wisatawan ke destinasi wisata alam.
Berdasarkan permasalahan tersebut, penulis berencana untuk melakukan perancangan dalam bentuk promosi, untuk destinasi wisata Curug Cibulao guna menyelesaikan permasalahan yang ada.
Melalui kegiatan promosi ini juga dapat dijadikan sebagai sarana untuk mempromosikan potensi wisata baru, atau sekedar untuk mengingatkan kembali tentang destinasi wisata yang dimiliki oleh Kabupaten Bogor, khususnya potensi pariwisata di sektor destinasi wisata alam yang sebenarnya dapat di unggulkan. Kelebihan dari Curug Cibulao sendiri yaitu memiliki Camping ground dan ayunan ditengah curug, yang membuat Curug Cibulao sendiri menjadi unik.
Metode yang digunakan dalam perancangan promosi ini adalah metode penelitian kualitatif. Penelitian kualitatif adalah jenis penelitian yang menghasilkan penemuan-penemuan yang tidak dapat diperoleh dengan menggunakan prosedur-prosedur statistik atau cara-cara lain dari kuantifikasi (pengukuran).
Kata kunci: keasrian yang alami, camping ground, ayunan di curug, sejuk, nyaman.