PENGARUH PROFITABILITAS, SOLVABILITAS DAN KEBIJAKAN DIVIDEN TERHADAP RETURN SAHAM (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2015-2019)

MUHAMMAD IRSYAD LUCKY

Informasi Dasar

41 kali
21.04.4150
657
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Salah satu indikator penting dalam suatu investasi perusahaan adalah return saham, hal tersebut menunjukan seberapa besar ketertarikan investor dalam menginvestasikan dananya pada suatu perusahaan. Return saham merupakan acuan bagi para investor untuk melakukan investasi pada suatu perusahaan, karena investor selalu mengharapkan tingkat return yang sesuai atas setiap resiko yang dihadapinya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisa mengenai pengaruh secara simultan dan parsial dari profitabilitas, solvabilitas dan kebijakan dividen terhadap return saham pada perusahaan sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2015-2019. Melalui penelitian ini dilakukan pengukuran pada rasio profitabilitas, rasio solvabilitas dan kebijakan dividen. Jenis penelitian ini adalah deskriptif verifikatif. Pengumpulan data dilakukan dengan cara dokumentasi data yang bersumber pada laporan keuangan yang telah diaudit dan dipublikasikan melalui Bursa Efek Indonesia ataupun situs perusahaan terkait. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur sub sektor makanan dan minuman periode 2015-2019. Metode analisis data dalam penelitian ini adalah analisis regresi data panel menggunakan software eviews. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan variabel profitabilitas, solvabilitas dan kebijakan dividen berpengaruh terhadap return saham. Profitabilitas secara parsial berpengaruh positif signifikan terhadap return saham. Sedangkan solvabilitas dan kebijakan dividen secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap return saham. Pada penelitian selanjutnya, peneliti lain dapat menentukan faktor-faktor lain yang dapat diteliti yang memiliki pengaruh terhadap return saham, agar kompleksitas dari return saham dapat dijelaskan seiring berkembangnya ekonomi modern. Peneliti selanjutnya juga dapat melaksanakan penelitian dengan objek yang berbeda agar menambah referensi karakteristik responden yang beragam. Kata Kunci : Kebijakan Dividen, Profitabilitas, Return saham dan Solvabilitas

Subjek

FINANCE AND ACCOUNTING
Profit : financial management, SAHAM, MANUFACTURES,

Katalog

PENGARUH PROFITABILITAS, SOLVABILITAS DAN KEBIJAKAN DIVIDEN TERHADAP RETURN SAHAM (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2015-2019)
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

MUHAMMAD IRSYAD LUCKY
Perorangan
Siska Priyandani Yudowati
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Akuntansi
Bandung
2021

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini