Memahami faktor-faktor yang mempengaruhi konsumen dalam proses pengambilan keputusan pembelian produk high-tech. Faktor-faktor tersebut antara lain keunggulan relatif, kompabilitas, kompleksitas, trialabilitas, kemampuan mengkomunikasikan manfaat produk dan observabilitas. Bagaimana konsumen melakukan pencarian informasi, lalu konsumen akan menghadapi sejumlah pilihan. Pemilihan alternatif ini melalui suatu proses evaluasi. Pada tahapan evaluasi keputusan, konsumen membentuk suatu kecenderungan untuk melakukan pemilihan pada barang atau jasa yang paling disukai. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis gambaran konsumen dalam melakukan pengambilan keputusan pembelian Blackberry. Untuk mengetahui apakah keunggulan relatif, kompabilitas, kompleksitas, trialabilitas, kemampuan mengkomunikasikan manfaat produk, dan observabilitas mempengaruhi konsumen dalam keputusan pembelian produk Blackberry.