Pengaruh Online Rating Dan Online Review Terhadap Minat Beli Hotel Intercontinental Bandung

ANNISA NURFITRIANI

Informasi Dasar

89 kali
22.04.1303
658.872
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel bintang di Indonesia mengalami penurunan yang cukup signifikan pada tahun 2020. Hal ini disebabkan oleh adanya pandemi COVID-19 di Indonesia yang membuat terbatasnya kegiatan masyarakat. Dengan adanya pandemi ini, masyarakat memiliki banyak pertimbangan saat memilih hotel dan cenderung mencari informasi di internet. Biasanya masyarakat membaca online rating dan online review dari konsumen lain sehingga mengetahui kelebihan dan kekurangan mengenai hotel tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh online rating dan online review terhadap minat beli Hotel InterContinental Bandung secara parsial dan simultan. Pada penelitian ini digunakan metode kuantitatif dengan analisis deskriptif dan kausal. Pengambilan sampel menggunakan teknik non probability sampling dan metode purposive sampling yang melibatkan 100 responden. Hasil data pada penelitian ini akan diproses menggunakan software Statistical Program of Social Science (SPSS) version 16. Hasil analisis deskriptif menunjukkan bahwa variabel online rating, online review dan minat beli secara keseluruhan termasuk dalam kategori sangat baik. Berdasarkan uji hipotesis, hasil dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh positif dan signifikan online rating dan online review terhadap minat beli Hotel InterContinental Bandung secara parsial dan simultan.

Subjek

ONLINE MARKETING
MARKETING,

Katalog

Pengaruh Online Rating Dan Online Review Terhadap Minat Beli Hotel Intercontinental Bandung
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

ANNISA NURFITRIANI
Perorangan
YULIA NUR HASANAH
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Administrasi Bisnis
Bandung
2022

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini