Pada zaman sekarang ini perkembangan portal berita online mengenai suatu kejadian sangat banyak ditemukan, portal berita online merupakan suatu informasi yang menjelaskan suatu kejadian yang sudah terjadi maupun sedang terjadi dengan peranatara media elektronik, begitupun dengan pemberitaan mengenai Telkom University yang ramai menjadi bahan pemberitaan pada portal berita online. Telah dirancang sebuah sistem yang mampu membuat pemodelan topik berita Universits Telkom. Pemodelan topik berita sangat menarik untuk dijadikan bahan penelitian dikarenakan proses pemahaman tiap individu terhadap topik yang terkandung pada berita berbeda-beda, oleh sebab itu pemodelan topik dibutuhkan untuk mengetahui topik apa saja yang menjadi pemberitaan mengenai Telkom University. Pada penelitian ini telah dirancang model Latent Semantic Analysis (LSA) untuk melakukan proses pemodelan topik yang bertujuan untuk mempermudah pembaca dalam memahami topik berita yang berkaitan dengan Telkom University, Latent Semantic Analysis (LSA) merupakan suatu metode matematis dalam menemukan topik yang tersembunyi dengan menganalisa struktur semantik pada teks. Setelah dilakukan beberapa scenario penelitian didapatkan nilai coherence score terbaik sebesar 0.524 dengan jumlah topic sebanyak enam topik.
Kata Kunci: Berita, LSA, Pemodelan Topik, Topic Coherence, Telkom University