PENGARUH LITERASI KEUANGAN, MOTIVASI INVESTASI DAN RISIKO INVESTASI TERHADAP MINAT BERINVESTASI PADA PENGGUNA APLIKASI BIBIT

MAULIDIA ISNAINI

Informasi Dasar

22.04.1754
658.15
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Peningkatan pertumbuhan ekonomi suatu negara di era revolusi merupakan hasil dorongan beberapa faktor salah satunya adalah meningkatnya aktivitas investasi pada negara tersebut. Perkembangan aktivitas investasi di Indonesia mengalami peningkatan yang cukup signifikan dapat dilihat dari peningkatan jumlah investor baru sebesar 115% SID (Single Investor Identification) hingga akhir tahun 2021.
Peningkatan aktivitas investasi ini tidak lepas dari kemajuan teknologi yang disruptif sehingga menghasilkan banyak inovasi termasuk bentuk-bentuk bisnis baru pada financial technology salah satunya seperti layanan manajemen investasi. Bibit merupakan fintech pada lanskap investasi dengan total unduhan terbanyak dibandingkan aplikasi serupa lainnya dengan total unduhan mencapai lima juta kali. Hal ini merupakan salah satu bentuk dari meningkatnya minat investasi masyarakat atau investor yang dapat dipengaruhi oleh banyak faktor seperti Literasi Keuangan, Motivasi Investasi dan Risiko Investasi.
Penelitian ini dilakukan untuk mendapatkan hasil yang menunjukkan pengaruh signifikan dari literasi keuangan, motivasi investasi dan risiko investasi terhadap minat berinvestasi pada pengguna aplikasi Bibit. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui pengaruh secara simultan dan parsial dari masing-masing variabel bebas terhadap variabel terikat.
Penelitian ini memiliki fokus populasi sebagai objek penelitian yaitu pengguna aplikasi Bibit serta tergabut pada komunitas Bibit.id di aplikasi Telegram dengan penentuan sampel menggunakan simple random sampling sehingga diperoleh jumlah responden terhadap kuesioner sejumlah 400 responden. Teknik pengumpulan data yang digunakan melalui angket (kuesioner) online yaitu google form dengan instrumen pertanyaan berskala likert atau ordinal. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif dan regresi ordinal.
Melalui tahapan analisis maka dihasilkan interpretasi dengan kesimpulan yang menunjukkan variabel bebas literasi keuangan, motivasi investasi serta risiko investasi memiliki pengaruh signifikan secara simultan terhadap minat berinvestasi pada pengguna aplikasi Bibit. Secara parsial variabel literasi keuangan serta motivasi investasi berpengaruh signifikan sedangkan variabel risiko investasi tidak berpengaruh secara signifikan.
Kata kunci: Bibit, literasi keuangan, motivasi investasi, minat investasi, risiko investasi.

Subjek

Finacial Management
INVESTMENT,

Katalog

PENGARUH LITERASI KEUANGAN, MOTIVASI INVESTASI DAN RISIKO INVESTASI TERHADAP MINAT BERINVESTASI PADA PENGGUNA APLIKASI BIBIT
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

MAULIDIA ISNAINI
Perorangan
Brady Rikumahu
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Manajemen Bisnis Telekomunikasi & Informatika
Bandung
2022

Koleksi

Kompetensi

  • EBI3R4 - FINANCIAL INSTITUTIONS AND DIGITAL FINANCE
  • SM523034 - INVESTASI

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini