PT.Ibaraki Kogyo Hanan Indonesia merupakan perusahaan yang bergerak pada bidang penjualan dan pembelian besi baja. Transaksi penjualan pada perusahaan ini berdasarkan permintaan dari pelanggan setelah adanya permintaan dari pelanggan maka selanjutnya akan membeli ke pemasok. Setelah barang yang di pesan dari pemasok telah tiba maka tahapan berikutnya adalah besi baja akan di proses dan di kirim ke pelanggan lalu pelanggan akan membayarnya. Proses pencatatan dan pengelolaan pada setiap transaksi serta pengelolaan piutang pada perusahaan ini belum terintegrasi satu sama lain yang dapat menyebabkan kesalahan dalam melakukan perhitungan. Untuk mengatasi permasalahan yang sudah disebutkan sebelumnya maka di bangun aplikasi berbasis web untuk penjualan berdasarkan permintaan dan pengelolaan piutang menggunakan aging schedule. Aplikasi yang di kemabangankan dibuat menggunkan metode Software Development Life Cycle (SDLC) dengan model prototype, bahasa pemrograman PHP, perancangan menggunakan Unified Modeling Language (UML), serta framework Laravel 8. Dapat diperoleh kesimpulan bahwa aplikasi berbasis web untuk penjualan berdasarkan permintaan dan pengelolaan piutang menggunakan aging schedule yang dapat membantu perusahaan untuk menghasilkan laporan keuangan yang baik berdasarkan pengelolaan transaksi yang fungsionalitasnya dapat melakukan transaksi penawaran, penjualan, pengiriman, membuat tagihan, mencatat pembayaran, membuat jurnal umum, membuat laporan buku besar, laporan detail penjualan, dan mengelompokan berdasarkan umur piutang. Kata Kunci: penjualan, aging schedule, aplikasi berbasis web, Laravel 8