Terjadi perubahan secara dramatis, pola perilaku pada masyarakat terutama pada penggunaan masker. Masker pada saat ini sudah menjadi bagian dari pelengkap busana. Rancangan masker telah menjadi ikon tersendiri terhadap tren fashion pada saat ini, yang dimana masker tidak lagi hanya dirancang sebagai alat pelindung saja melainkan sebagai kebutuhan yang meimiliki nilai etika dan estetika. Dimana pada saat ini seseorang juga harus mampu beradaptasi menggunakan masker yang dimana sudah menjadi tren pada saat ini. Penelitian ini dilakukan guna memanfaatkan kain perca yang dimana pada setiap harinya semakin meningkat jumlahnya dan di olah sebagai masker serta bagaimana pengaruh terhadap kenyamanan penggunanya saat menggunakan masker kain perca tersebut. Subjek penelitian ini merupakan Wanita berusia 18-40 tahun yang memiliki tingkat mobilitas yang cukup tinggi di luar ruangan. Kata Kunci: Kenyamanan Pengguna, Limbah Kain atau Kain Perca dan Masker kain perca