PENGARUH EVENT MARKETING DAN KREDIBILITAS INFLUENCER TERHADAP LOYALITAS MEREK MELALUI KEPUTUSAN PEMBELIAN (Studi Kasus Pada Erigo Store)

DYAH AYU PUSPITASARI

Informasi Dasar

22.04.2009
658.84
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Persaingan bisnis saat ini semakin ketat, salah satunya pada industri fashion lokal Indonesia, dimana terdapat persaingan dengan menawarkan produk yang serupa kepada target pasar yang serupa pula, sehingga menuntut para perusahaan atau brand pada bidang fashion tersebut untuk semakin inovatif dalam mengelola bisnisnya dan menyajikan pemasaran yang tepat. Erigo Store merupakan brand fashion lokal asal Indonesia yang baru saja go internasional mengikuti event New York Fashion Week dengan melibatkan sejumlah influencer besar Indonesia. Hal ini dilakukan untuk membangun persepsi positif konsumen Erigo Store terhadap merek dan meningkatkan kepercayaan konsumen terhadap produk Erigo Store. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh event marketing New York Fashion Week Erigo X dan kredibilitas influencer memeengaruhi loyalitas merek Erigo Store secara langsung maupun secara tidak langsung melalui keputusan pembelian. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif-kausalitas. Populasi pada penelitian ini merupakan konsumen Erigo Store dengan kriteria bahwa konsumen tersebut mengetahui event New York Fashion Week Erigo X dan mengetahui sejumlah influencer yang terlibat. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode non-probabilty sampling, dengan jumlah responden sebanyak 288 orang. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis kausalitas dengan menggunakan SEM-PLS. Berdasarkan hasil temuan pada penelitian diperoleh bahwa event marketing dan kredibilitas influencer berpengaruh signifikan secara simultan dan parsial terhadap keputusan pembelian produk Erigo Store. Kemudian event marketing dan kredibilitas influencer secara simultan berpengaruh signifikan terhadap loyalitas merek Erigo Store, tetapi secara parsial hanya kredibilitas influencer yang berpengaruh signifikan terhadap loyalitas merek Erigo Store. Event marketing mutlak berpengaruh signifikan terhadap loyalitas merek Erigo Store hanya secara tidak langsung yaitu melalui keputusan pembelian produk Erigo Store sedangkan kredibilitas influencer berpengaruh signifikan terhadap loyalitas merek Erigo Store secara langsung maupun secara tidak langsung melalui keputusan pembelian produk Erigo Store.

Subjek

MARKETING
EVENT-MANAGEMENT,

Katalog

PENGARUH EVENT MARKETING DAN KREDIBILITAS INFLUENCER TERHADAP LOYALITAS MEREK MELALUI KEPUTUSAN PEMBELIAN (Studi Kasus Pada Erigo Store)
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

DYAH AYU PUSPITASARI
Perorangan
Akhmad Yunani
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Administrasi Bisnis
Bandung
2022

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini