Kebanyakan masyarakat menginginkan desain interior dan furnitur yang bagus, namun juga tetap mempertahankan fungsinya dengan baik. Namun, tidak banyak orang yang memahami cara mengatur tata letak desain interior agar sesuai dengan apa yang memang mereka butuhkan. Houset dapat membantu permasalahan masyarakat yang belum memahami tentang desain interior dan furnitur. Houset adalah perusahaan startup yang membantu dengan cara memberikan bayangan visual mengenai rekomendasi desain interior dan furnitur yang disesuaikan dengan kebutuhan user. Untuk memasarkan produknya, Houset memerlukan sebuah website yang nantinya dapat dipergunakan user sebagai media desain interior. Pada penelitian ini penulis akan membuat sebuah desain antarmuka untuk selanjutnya diterapkan ke dalam pembuatan front-end website Houset. Dalam perancangannya, tampilan antarmuka dibangun menggunakan metode User-Centered Design (UCD). Sebuah tampilan interface yang dibuat menggunakan metode UCD dinilai lebih baik daripada yang tidak memakai metode sama sekali. Metode evaluasi untuk hasil penelitian ini adalah System Usability Scale. Evaluasi tersebut mendapatkan hasil nilai SUS 83.5. Dengan begitu, hasil rancangan desain memiliki hasil “Sangat baik”.