Analisis Estimasi Kebutuhan Suku Cadang Mesin Wolf 2 Dengan Menggunakan Metode Reliability Centered Spares dan Min-Max Stock Pada Section Packaging di PT Universal Robina Corporation (URC) Indonesia Plant 2

POPY NOPIA

Informasi Dasar

91 kali
22.04.2831
658.202
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

PT Universal Robina Corporation (URC) Indonesia Plant 2 merupakan perusahaan yang bergerak di bidang industri makanan ringan. Dalam menjalankan proses produksi, perusahaan ini mengalami kendala yaitu target produksi harian terkadang tidak tercapai pada tahun 2021, tidak tercapainya proses produksi diakibatkan oleh mesin Wolf 2 pada section packaging yang mengalami downtime 1 sampai 2 kali setiap bulannya selama tahun 2021. Section packaging merupakan tahapan terakhir dalam proses produksi yaitu melakukan pengemasan terhadap produk yang sudah jadi kedalam wadah produk dan proses ini juga menjadi salah satu acuan untuk produk dapat sampai ke produsen tetap aman tanpa mengurangi kualitas dari produk tersebut. Berdasarkan hasil dari pengolahan data dan penilaian Risk Matrix, terdapat 1 (satu) komponen mesin yang memiliki tingkat kerusakan tinggi yaitu cutting knife. Saat ini PT Universal Robina Corporation Indonesia Plant 2 memiliki permasalahan pada persediaan suku cadang yaitu perusahaan hanya menentukan kebutuhan suku cadang berdasarkan asumsi dengan jumlah stock komponen kritis berdasarkan jumlah kerusakan tahun sebelumnya, untuk stock komponen cutting knife berjumlah 12 unit. oleh karena itu diperlukan analisis Reliability Centered Spare (RCS) dan Min-Max Stock. Tujuan menggunakan metode tersebut yaitu untuk perusahaan mendapatkan kebutuhan suku cadang yang lebih baik sehingga dapat meningkatkan keandalan sebuah mesin dan untuk menentukan titik minimum, maksimum dan reorder point dari persediaan suku cadang komponen kritis sehingga dapat meminimasi terjadinya kekurangan atau kelebihan suku cadang dan biaya yang dikerluarkan akan lebih optimal. Hasil dari penilitian ini dengan menggunakan metode RCS didapatkan kebutuhan suku cadang komponen kritis yang optimal dalam 1 (satu) tahun yaitu cutting knife membutuhkan 1 unit. Dan hasil dari penelitian menggunakan metode Min-Max Stock didapatkan hasil kebutuhan suku cadang minimum stock dalam 1 (satu) tahun yaitu 6 unit, maksimum stock: 8 unit, dan Reorder Point: 6 unit.

Kata kunci — [Reliability Centered Spares, Min-Max Stock, Management Maintenance]

Subjek

MAINTENANCE MANAGEMENT
Maintenance - transmission - communication engineering,

Katalog

Analisis Estimasi Kebutuhan Suku Cadang Mesin Wolf 2 Dengan Menggunakan Metode Reliability Centered Spares dan Min-Max Stock Pada Section Packaging di PT Universal Robina Corporation (URC) Indonesia Plant 2
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

POPY NOPIA
Perorangan
Endang Budiasih, Aji Pamoso
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Teknik Industri
Bandung
2022

Koleksi

Kompetensi

  • IEI4S3 - MANAJEMEN ASET
  • IEI4U3 - MANAJEMEN PERAWATAN
  • IEI5G3 - RELIABILITY DAN MAINTAINABILITY

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini