Program Studi Independen Digital Transformation in The Government bertujuan untuk menghasilkan talenta berstandar tinggi yang sesuai dengan standar Industri di bidang transformasi digital pada instansi pemerintah. Proses pembelajaran yang dilakukan menggunakan metode online learning & mentoring, dimana peserta harus mengimplementasikan materi yang diperolehnya secara langsung melalui project dan tugas-tugas yang harus diselesaikan untuk menyelesaikan setiap materinya. Dalam prosesnya, peserta akan dibagi menjadi beberapa kelompok dengan didampingi satu orang profesional dalam proses pembelajarannya. Bentuk kegiatan yang dilakukan antara lain adalah penggalian informasi kepada user, perancangan solusi, serta pengembangan solusi berbasis digital selain juga akan diberikan beberapa quiz dan tes sesuai materi.