Nilai perusahan merupakan persepsi investor atas keberhasilan perusahaan menyejahterakan investor dengan harga saham yang mengalami pertumbuhan. Tujuan perusahaan pada nilai perusahaan adalah kesuksesan dalam mengelola perusahaan sehingga mendapatkan kepercayaan dari investor untuk melakukan investasi. Semakin besar nilai perusahaan maka kepercayaan investor dapat dicerminkan dari harga saham yang mengalami peningkatan.
Pada penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui terkait pengaruh intellectual capital yang terdiri dari Value Added Capital Employed (VACA), Value Added Human Capital (VAHU), Structural Capital Value Added (STVA) dan ukuran perusahaan terhadap nilai perusahaan pada perusahaan sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2018-2019. Metode penelitian menggunakan metode kuantitatif. Metode analisis regresi data panel dengan menggunakan aplikasi Eviews 12. Populasi penelitian ini menggunakan sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Sampel penelitian yang digunakan merupakan 25 perusahaan terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2018-2020 dengan periode 3 tahun unit sampel sebanyak 75 sampel.
Berdasarkan hasil Pengujian secara simultan diketahui ukuran perusahaan dan intellectual capital meliputi Value added capital employed, Value added human capital, Structural Capital Value added berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Secara parsial Value added capital employed (VACA) berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan, Ukuran perusahaan dan value added human capital (VAHU), Structural Capital Value added (STVA) tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan.
Kata Kunci: Nilai Perusahaan, Ukuran Perusahaan, Intellectual Capital, Value added capital employed (VACA), Value added human capital (VAHU), Structural Capital Value added (STVA)