Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh simultan dan parsial total asset turnover ratio, return on asset, dan kebijakan dividen terhadap Investment Opportunity Set (IOS). Investment Opportunity Set (IOS) adalah konsep yang digunakan untuk menilai suatu perusahaan berupa kombinasi aset dan pilihan investasi di masa depan. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan yang terdaftar dalam indeks LQ45 di Bursa Efek Indonesia periode 2017-2020. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dan metode pemilihan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Penelitian ini memiliki 104 data observasi yang diperoleh dari 26 sampel perusahaan. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi data panel menggunakan Eviews 12. Hasil penelitian menunjukkan bahwa total asset turnover ratio, return on asset, dan kebijakan dividen berpengaruh secara simultan terhadap Investment Opportunity Set (IOS). Secara parsial total asset turnover rasio tidak berpengaruh terhadap Investment Opportunity Set (IOS), return on asset dan kebijakan dividen berpengaruh positif terhadap Investment Opportunity Set (IOS).
Kata Kunci: Total Asset Turnover Ratio, Return on Asset, Kebijakan Dividen, Investment Opportunity Set (IOS)