ABSTRAK
Dalam periode globalisasi modern ini kota metropolitan menjadi salah satu tempat yang memiliki kesibukan dengan tingkat kepadatan penduduk tinggi sehingga memiliki peluang kemungkinan akan terjadinya sebuah permasalahan sosial didalamnya seperti mengalami tekanan secara fisik hingga emosional yang dapat menjadi sebuah penyakit psikologis. Globalisasi memberikan manfaat baik bagi kelompok manusia dalam ruang sosial namun memberikan dampak dalam waktu yang sama, dengan pesatnya penerimaan informasi melalui media elektronik diwaktu sekarang masyarakat mulai terbuka dan peduli akan menjaga kesehatan, tak hanya berfokus pada kesehatan fisik namun juga masyarakat mulai terbuka akan kesehatan mental. Gagasan dari pembahasan ini menjadi sebuah topik latar belakang yang dipilih oleh penulis dalam pengkaryaan tugas akhir. Penulis mencoba mengangkat topik terkait pembahasan mengenai teori emosi dasar yang dipaparkan oleh Paul Ekman dalam bukunya yang berjudul “Emotions Revealed” menggunakan metode penciptaan karya lukis dengan visual penggambaran berupa rekaman suasana.
Kata Kunci: Emosi Dasar, Kesehatan Mental, Lukis, Paul Ekman