Pada zaman sekarang media sosial sangat dibutuhkan manusia untuk mencari atau memberi informasi. LinkedIn merupakan salah satu media sosial yang digunakan untuk saling bertukar informasi secara terbuka. LinkedIn merupakan suatu wadah media sosial yang menampung identitas dari pengguna tersebut, sehingga orang yang membutuhkan informasi tersebut dapat mencari ataupun mengunjungi akun profil yang dibutuhkan sesuai dengan informasinya. Universitas Telkom menggunakan media sosial LinkedIn untuk memberitahu apa saja informasi yang ada pada Universitas Telkom. Ada banyak informasi dan topik yang dibahas pada profil LinkedIn Universitas Telkom. Pada penelitian ini dilakukan pengukuran topik pada LinkedIn Universitas Telkom menggunakan metode Probabilistic Latent Semantic Analysis (PLSA). Pengukuran topik ini dilakukan agar mengetahui efektifitas pengukuran topik pada LinkedIn Universitas Telkom dan dengan adanya PLSA juga diketahui apa saja topik yang dibahas pada profil LinkedIn Universitas Telkom. Lalu dilakukan juga pengukuran perbandingan pengukuran dengan adanya stemming dan stopword. Dari analisis yang dilakukan semakin banyak topiks yang diterapkan semakin bagus nilai dari perhitungan log-likehood yang didapat. Dan dari pengukuran yang dilakukan adanya penerapan stopword dan stemming merupakan kondisi terbaik daripada tidak adanya stemming ataupun stopword.
Kata kunci: Pengukuran topik, universitas telkom, LinkedIn, probabilistic latent semantic.