Perancangan Strategi Promosi Kafe Heybrew Coffee di Kabupaten Tangerang

AHMAD NUZUL LINDU AJI

Informasi Dasar

64 kali
23.04.584
658.802
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Gaya hidup masyarakat mengalami perkembangan yang cukup pesat. Dahulu, bukan hal yang terlalu penting untuk memikirkan urusan gaya hidup bagi masyarakat (pergikuliner.com, 2021). Lain halnya dengan zaman sekarang, dimana gaya hidup semakin menjadi perhatian yang mendasar. Heybrew Coffee merupakan salah satu kafe di daerah Curug, Kabupaten Tangerang yang ikut andil dalam fenomena tersebut melalui konsep open garden-nya. Meskipun ramai pengunjung, data kuisioner yang diambil dari target audiens menunjukkan bahwa masih banyak yang belum mengetahui keberadaan kafe ini. Manajer juga menyebutkan bahwa ia ingin meningkatkan  pengunjung Heybrew Coffee, sementara di sekitanya banyak calon konsumen yang potensial. Setelah dilakukan observasi, Heybrew Coffee sudah melakukan promosi mulut ke mulut dan melalui Instagram, namun Heybrew Coffee belum memiliki pesan utama dalam promosinya. Padahal, pesan merupakan unsur yang penting dalam komunikasi. Dari data tersebut didapatkan bahwa diperlukan perancangan pesan utama dan perancangan visual yang tepat agar promosi berjalan efektif dan maksimal. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data adalah observasi dan dokumentasi, survei, wawancara dan studi pustaka, dengan SWOT sebagai metode analisis data. Model analisis yang digunakan adalah AISAS dengan hasil akhir berupa kampanye promosi terintegrasi. Melalui perancangan yang tepat, diharapkan awareness konsumen terhadap Heybrew Coffee dapat meningkat.

Kata Kunci: Heybrew Coffee, Kafe, Strategi Promosi

Subjek

PROMOTION-MARKETING STRATEGY
MARKETING MANAGEMENT,

Katalog

Perancangan Strategi Promosi Kafe Heybrew Coffee di Kabupaten Tangerang
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

AHMAD NUZUL LINDU AJI
Perorangan
Iman Sumargono, Jiwa Utama
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Desain Komunikasi Visual
Bandung
2023

Koleksi

Kompetensi

  • DCI4E6 - TUGAS AKHIR/SKRIPSI (SMSTR 7/8)

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini