Sistem Pengaman barang diruang kantor ini terinspirasi dari bagaimana cara untuk meningkatkan keamanan di meja kantor agar terhindar dari pencurian barang barang berhargayang kita punya. Seiring dengan perkembangan zaman dan teknologi, pemenuhan kebutuhan manusia juga turut berkembang sehingga banyak memberikan solusi kemajuan teknologi tentang system yang bisa mengatur dan menginput program kedalam setiap system termasuk pengaman barang di ruang kantor menggunakan sensor ultrasonik. Proses kerja dari sensor adalah dimana arduino yang terhubung dengan sensor akan mengaktifkan sensor dengan mengirimkan trigger dalam bentuk pulsa pada sensor maka sensor jarak akan memancarkan gelombang sensor ultrasonik dengan kisaran frekuensi 20Khz hingga 20Mhz. Proses tersebut akan berlangsung secara terus menerushingga mendapatkan objek pantuldari pancaran gelombang sensor ultrasonik yang dihasilokan oleh sensor ultrasonik. Hasil input pengukuran jarak akan dibandingkan oleharduin dengan ketentuan batas minimum jarak benda dengan sensor, namun jika jarak melewati batas jarak yang ditentukan maka otomatis akan menyalakan indikator. Dima arduino juga akan terhubung ke portD2 mikrokontroler atau interupsi eksternal (INT0) yang mana fungsi dari interupsi tersebut adalah untuk memberikan logika 0 atau perubahan logika pada interupsi. dan akan diperiksa apakah variabel bertanda 1/0, jika tanda 1 Maka AVR tidak akan menyalakan buzzer, misscall, dan send sms. Begitu juga dengan sebaliknya. Hasil akhir perancangan system ini adalah sebuah system yang dapat mendeteksi keberadaan barang dengan sensor yang otomatis bekerja ketika barang tidak lagi berada di meja kerja sehingga akan menyebabkan bunyi buzzer, miscall dan send sms dan diikuti juga dengan perintah masukkan password untuk keamanan lebih. Secara keseluruhan system ini dapat bekerja dengan baik.