Pada saat ini teknologi sudah sangat berkembang sehingga bisa membuat alat untuk memprediksi kelembaban udara pada ruang server. Server ialah perangkat yang sangat membutuhkan pengecekan setiap saat. Kelembaban pada ruang server sangat mempengaruhi kinerja dan efektifitas dari server itu sendiri. Dalam penelitian ini Melakukan Prediksi kelembaban udara pada ruangan server dengan Internet Of Things dan Regresi Linear, untuk dapat mengetahui kelembaban ruangan server dengan membandingkan Kelembaban udara dari hari ke hari. Dengan kelembaban udara yang tidak cukup pada ruang server bisa mengakibatkan banyak masalah salah satunya ialah server menjadi overheat, sehingga mempengaruhi kinerja server tersebut.
Kata Kunci : Kelembaban Udara, Internet Of Things, Regresi Linear.