Pengenalan pembicara adalah salah satu teknologi biometrik untuk mengenali manusia, seperti identifikasi sidik jari, DNA, dan iris mata dikarenakan karakteristik suara tiap manusia berbeda-beda. Pengucapan unvoiced atau konsonan merupakan noise pada pengenalan pembicara, sehingga mengurangi bagian unvoiced dapat meningkatkan akurasi yang ada. Metode short time zero-crossing rate (STZCR) merupakan metode yang dapat mendeteksi bagian unvoiced sehingga dapat dikurangi sebelum dilakukan proses ekstraksi ciri menggunakan MFCC dan modelling menggunakan GMM. Setelah melakukan beberapa eksperimen, ditemukan threshold pada STZCR untuk VoxForge dataset sehingga akurasi bisa didapatkan 100%, lebih baik daripada tidak dilakukan pengurangan berdasarkan STZCR pada 99,94%. Kata kunci: pengenalan pembicara, unvoiced, STZCR, threshold, MFCC, GMM