Budaya olahraga di negara kita masih terbilang rendah, salah satu penyebabnya yaitu karena sarana dan prasarana umum beralih fungsi menjadi tempat untuk berjualan atau berdagang dan sebagai tempat fasilitas lainnya. Hal tersebut mengakibatkan sempitnya fasilitas untuk berolahraga sehingga menyebabkan sikap dan minat masyarakat terhadap olahraga menurun dan mengakibatkan menurunnya gaya hidup sehat. Gaya hidup sehat menjadi semakin penting bagi banyak orang di era modern ini, di mana banyak orang memiliki kesadaran yang lebih tinggi tentang kesehatan dan kesejahteraan mereka. Sport center, sebagai tempat untuk berolahraga dan menjaga kesehatan, sangat penting dalam mendukung gaya hidup sehat. Sport center dapat memberikan akses bagi masyarakat untuk melakukan olahraga dan aktivitas fisik dengan nyaman dan aman. Olahraga dan aktivitas fisik merupakan faktor penting dalam menjaga kesehatan dan kesejahteraan manusia. Karena dapat membantu meningkatkan kondisi fisik dan kesehatan mental.
Kata Kunci: Sport Center, Gaya Hidup Sehat, Pekerja Kantor, Biofillik.