Aplikasi Berbasis Web Untuk Perhitungan Penjualan dan Laporan Laba Rugi (Studi Kasus: CV Medal Rasa, Bandung Barat)

NOVAL SHOBRAN ABDUL AZIZ

Informasi Dasar

268 kali
23.06.804
005
Karya Ilmiah - TA (D3) - Reference

CV Medal Rasa merupakan salah satu perusahaan manufaktur yang bergerak dibidang penjualan wajit yang berlokasi di jalan kaum, Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung Barat. Perusahaan ini didirikan tahun 1990 oleh almarhum Bapak Ismail dan pada awalnya perusahaan ini merupakan UMKM yang berada di Desa Cililin yang dinamai Medal Rasa dan hanya menjual wajit saja. Perubahan nama ke CV mulai bulan juli tahun 2022. Transaksi penjualan pada CV Medal Rasa menggunakan metode secara langsung datang ke tokoh dan untuk pemesanan dapat melalui media social seperti whattsapp. Setiap transaksi yang ada pada usaha CV Medal Rasa, baik kas masuk maupun kas keluar serta aktivitas yang berjalan akan di catat dalam bentuk jurnal, kemudian dari jurnal tersebut akan dibuatkan buku besar. Serta catatan laba rugi CV ini masih dilakukan secara manual dengan mencatat semua transaksi menggunakan media catatan buku. Transaksi secara manual ini menjadi suatu masalah bagi CV Medal Rasa dalam perhitungan transaksi penjualannya. Dimana pada saat penjualan yang banyak untuk perhitungan transaksi sering terjadi kekeliruan dan dapat membuat kerugian. Tujuan dari proyek akhir ini adalah untuk mengenalkan suatu perangkat lunak yang dapat membantu pencatatan transaksi penjualan secara online. Untuk menyelesaikan permasalahan diatas maka penulis tertarik untuk meciptakan suatu perangkat lunak yang dapat membantu pencatatan transaksi penjualan CV Medal Rasa. Aplikasi ini dibangun dengan metode waterfall, bahasa pemprograman yang digunakan yaitu PHP dan Freamwork Codeigniter serta MySQL untuk basis data. Langkah – langkah penyelesaian masalah di awali dengan mengumpulkan informasi, kemudian melakukan perancangan software dengan beberapa tahapan : requirement, design system, codingan, penerapan program, dan pemeliharan. Hasil dari proyek akhir ini berupa suatu aplikasi yang dapat membantu pencatatan transaksi penjualan offline, jurnal, buku besar, manajemen stock, serta laporan laba rugi.

Kata Kunci : Penjualan, MySQL, Codeigniter, Black Box Testing

Subjek

SISTEM INFORMASI AKUNTANSI
 

Katalog

Aplikasi Berbasis Web Untuk Perhitungan Penjualan dan Laporan Laba Rugi (Studi Kasus: CV Medal Rasa, Bandung Barat)
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

NOVAL SHOBRAN ABDUL AZIZ
Perorangan
Nelsi Wisna, Irna Yuniar
 

Penerbit

Universitas Telkom, D3 Sistem Informasi Akuntansi
Bandung
2023

Koleksi

Kompetensi

  • VAI2E4 - AKUNTANSI KEUANGAN MENENGAH
  • VAI2D3 - DASAR PERPAJAKAN
  • VAI2A3 - PEMROGRAMAN WEB
  • VAI3E4 - PROYEK SISTEM INFORMASI AKUNTANSI
  • VAI3B4 - SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PERUSAHAAN

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini