Pemanfaatan teknologi jaringan komputer sebagai media komunikasi data hingga saat ini semakin meningkat. The Dude adalah aplikasi yang dapat melakukan management jaringan dimana setiap perangkat yang terhubung ke jaringan dalam satu segment akan secara otomatis terbaca atau terdeteksi oleh The Dude, sehingga dapat melakukan monitoring dan memberikan informasi jika terdapat masalah pada perangkat-perangkat yang terhubung. Penelitian ini akan membahas mengenai sistem monitoring jaringan dengan menggunakan aplikasi The Dude , bagaimana aplikasi The Dude tersebut melakukan pemantauan traffic link suatu perangkat dan bagaimana the Dude mengirimkan ketepatan notifikasi saat melakukan monitoring sistem jaringan melalui telegram di Gedung SWS, Badan Riset Dan Inovasi Nasional. Penelitian ini menggunakan metode NDLC (Network Design Life Cycle).
Hasil penelitian ini menunjukkan aplikasi The Dude dapat melakukan pemantauan traffic link jaringan berupa traffic link dari Switch Lantai Utama ke Switch Gedung,dimana didapati data berupa total traffic link terbesar yang dihasilkan oleh Switch Lantai Utama yaitu Switch 301 sebesar 432 Mbps dengan rata – rata trafik sebesar 84,6 Mbps.Dapat diketahui juga jam sibuk dari traffic link Switch 301 tersebut terletak pada pukul 13.00 WIB dengan trafik rata-rata sebesar 75,6 Mbps/ hari. Perhitungan jam sibuk tersebut menggunakan metode Time Consistent Busy Hour (TCBH).Dari perhitungan dan analisis jam sibuk dapat diketahui pula jam tersibuk dari traffic link Switch 301 Gedung SWS terjadi pada pukul 13.12 WIB. Selain itu penelitian ini juga melakukan implementasi notifikasi perangkat jaringan aplikasi The Dude melalui aplikasi telegram. Dimana hasil penelitian berupa implementasi notifikasi ini telah berhasil dilakukan.
Kata kunci : The Dude, Monitoring jaringan,Trafik,Notifikasi,Telegram