Sektor logistik di Indonesia terus berkembang dan menjadi semakin penting dari tahun ke tahun. Pada
triwulan I-2020, pertumbuhan sektor logistik pada lapangan usaha transportasi dan pergudangan
mencapai 1,27%, sedangkan pada semester I-2019, sektor logistik tumbuh 5,45%. Sebagai salah satu
aspek penting dalam logistik, penghitungan barang masih sering dilakukan secara manual oleh tenaga
manusia di gudang atau ruang penyimpanan, yang memakan banyak waktu dan sumber daya manusia.
Oleh karena itu, penelitian dilakukan untuk merancang perangkat lunak dengan sistem cerdas yang
dapat menghitung jumlah barang secara otomatis dengan menggunakan sistem image processing dan
YOLO sebagai dasar kecerdasan buatan. Perangkat lunak tersebut terintegrasi dengan kamera dan
dapat menghitung jumlah barang yang terekam dalam frame kamera. Dengan adanya sistem
penghitungan otomatis ini, penghitungan barang di gudang seperti di Toko Lima Surabaya dapat
dilakukan dengan lebih efektif dan efisien.
TA/FTIB.07.2023/16 NIZ d