Mengenali cerita rakyat dan mengapresiasinya merupakan salah satu bentuk sederhana dalam melestarikan budaya sendiri. Dengan sekedar mengetahui saja dapat tersebarluaskan melalui berbagai media komunikasi. Penelitian ini bertujuan untuk menyebarluaskan cerita rakyat Baru Klinting dengan cara merancang visualisasi berbentuk artbook dengan reimajinasi desain yang masih mengikuti sumber ceritanya. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Pengumpulan data dilaksanakan dengan cara observasi, wawancara, dan studi pustaka.
Kata Kunci: Adaptasi, Artbook, Concept Art, Desain Komunikasi Visual, Visualisasi