PENGARUH PENGEMBANGAN INOVASI PRODUK ECOXYN TERHADAP EFISIENSI KINERJA PRODUKSI DAN KEPUASAN KONSUMEN TERHADAP KUALITAS PRODUK UMKM ECOXYN INDONESIA (Studi Kasus Tender Merchandise Gantungan Kunci Wisuda Telkom University) - WRAP Entrepreneurship

DAFFA VICKY ARISANDI

Informasi Dasar

249 kali
24.04.1392
000
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Perubahan merupakan suatu keniscayaan bagi usaha yang ingin berkembang dan bertahan dengan menyesuaikan produknya dengan minat pasar yang sangat beragam. Ecoxyn, sebagai merek bisnis kategori merchandise berbasis resin dan lingkungan, terlihat memiliki lini bisnis blue ocean dibandingkan dengan merchandise berbasis karet dan akrilik. Dalam menyambut pasar dengan mekanisme bisnis blue ocean, Ecoxyn telah melakukan berbagai tindakan penelitian dan pengembangan untuk menemukan bahan dan metode yang paling ideal. Ecoxyn memulai bisnis dengan melayani produk dalam skala kecil dan mengembangkan secara bertahap dengan menganalisis kelebihan dan kekurangan beberapa metode. 

Melalui sejumlah tender, Ecoxyn berhasil mencapai kesepakatan besar dengan Universitas Telkom untuk memproduksi 4500 pcs merchandise gantungan kunci dalam tender wisuda. Kenaikan kapasitas produksi yang signifikan mendorong perusahaan untuk melakukan penelitian lebih mendalam guna memenuhi kebutuhan tender tersebut. Namun, pada tender wisuda Telkom University pada bulan November dengan jumlah 4500 pcs, muncul beberapa masalah seperti tingginya risiko barang reject, biaya produksi yang tinggi, dan waktu produksi yang lama. Sebagai respons terhadap tantangan tersebut, Ecoxyn telah melakukan perubahan dari segi desain produk dan teknologi dengan tujuan untuk memudahkan pengaplikasian. Oleh karena itu, dalam penelitian ini, peneliti bermaksud untuk menginvestigasi "PENGARUH PENGEMBANGAN INOVASI PRODUK ECOXYN TERHADAP EFISIENSI KINERJA PRODUKSI DAN KEPUASAN KONSUMEN TERHADAP KUALITAS PRODUK UMKM ECOXYN INDONESIA (Studi Kasus Tender Merchandise Gantungan Kunci Wisuda Telkom University)." Penelitian ini bertujuan untuk memahami dampak inovasi produk Ecoxyn terhadap efisiensi kinerja produksi dan kepuasan konsumen terhadap kualitas produk.

Subjek

EFISIENSI BISNIS
 

Katalog

PENGARUH PENGEMBANGAN INOVASI PRODUK ECOXYN TERHADAP EFISIENSI KINERJA PRODUKSI DAN KEPUASAN KONSUMEN TERHADAP KUALITAS PRODUK UMKM ECOXYN INDONESIA (Studi Kasus Tender Merchandise Gantungan Kunci Wisuda Telkom University) - WRAP Entrepreneurship
 
 
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

DAFFA VICKY ARISANDI
Perorangan
Taufan Umbara
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Administrasi Bisnis - Pindahan
Bandung
2024

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini