PENGARUH E-SERVICE QUALITY DAN E-TRUST TERHADAP REPURCHASE INTENTION MELALUI E-SATISFACTION PADA PENGGUNA APLIKASI MYIM3 - Dalam bentuk buku karya ilmiah

RIZKY LESTARI RACHMADIA

Informasi Dasar

8 kali
24.04.2721
000
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Saat ini, gaya hidup manusia secara signifikan dipengaruhi oleh kemajuan pesat teknologi dan era digital. Kemajuan teknologi dan transformasi dunia digital mengubah cara konsumen menyediakan hal yang dibutuhkan mereka. Terdapat perubahan yang mencolok terlihat pada pola pembelian, di mana konsumen kini cenderung melakukan transaksi online.Perubahan pola tersebut membuat perilaku konsumen bergantung pada pemilihan provider jaringan untuk menunjang hal tersebut.

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah E-Service Quality berpengaruh positif dan signifikan terhadap E-Satisfaction pada pengguna aplikasi myIM3, untuk mengetahui apakah E-Trust berpengaruh positif dan signifikan terhadap E-Satisfaction pada pengguna aplikasi myIM3 dan untuk mengetahui apakah E-Satisfaction berpengaruh positif dan signifikan terhadap Repurchase Intention pada pengguna aplikasi myIM3 Metode yang dilakukan adalah kuantitatif dengan kusioner online. Analisa data yang dilakukan menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) yang berbasis varians yaitu “Partial Least Square (PLS) dengan menggunakan software SmartPLS. 

Hasil penelitian menunjukkan E-Service Quality berpengaruh positif dan siginfikan terhadap E-Satisfaction pada pengguna  aplikasi myIM3, E-Trust berpengaruh positif dan signifikan terhadap E-Satisfaction pada pengguna  aplikasi myIM3 dan E-Satisfaction berpengaruh positif dan signifikan terhadap Repurchase Intention pada pengguna  aplikasi myIM3. 
Adapun saran dalam penelitian ini diharapkan untuk memasukkan screening question terhadap pengguna aplikasi my IM3 minimal tiga kali pembelian untuk mengetahui pengalaman pengguna, sehingga hasil yang didapatkan lebih akurat. Selain itu, diharapkan untuk membuat variabel tambahan seperti pengalaman pengguna (user experience), harga (pricing) dengan provider lain sehingga mendapatkan hasil yang lebih komprehensif. Dikarenakan pada penelitian ini hanya menggunakan variabel e-service quality, trust, dan e-satisfaction. Diharapkan dengan adanya variabel tambahan tersebut dapat membuat penelitian selanjutnya lebih maju dan komprehensif.
 
Kata kunci : E-Satisfaction, E-Service Quality, E-Trust, myIM3, Repurchase Intention
 
 
 
 

Subjek

PENGARUH PELAYANAN
 

Katalog

PENGARUH E-SERVICE QUALITY DAN E-TRUST TERHADAP REPURCHASE INTENTION MELALUI E-SATISFACTION PADA PENGGUNA APLIKASI MYIM3 - Dalam bentuk buku karya ilmiah
 
 
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

RIZKY LESTARI RACHMADIA
Perorangan
Indira Rachmawati
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Manajemen (Manajemen Bisnis Telekomunikasi & Informatika)
Bandung
2024

Koleksi

Kompetensi

  • SM231023 - MARKETING MANAGEMENT

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini