Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja keuangan GoTo selaku perusahaan induk Tokopedia yang diakuisisi oleh TikTok pada Januari 2024. Kinerja keuangan diukur menggunakan lima rasio dengan 16 indikator yaitu likuiditas (quick ratio, cash ratio, & net profit margin), solvabilitas (debt to asset, debt to equity, equity multiplier, & long term debt), profitabilitas (gross profit margin, net profit margin, return on asset, & return on equity), efisiensi (fixed asset turnover & total asset turnover), dan nilai pasar (earnings per share, price to earnings, & tobin’s q). Jenis penelitian ini adalah kuantitatif komparatif dengan data yang digunakan adalah data sekunder diambil dari laporan keuangan GoTo dan Yahoo Finance triwulan 2 tahun 2023 – triwulan 3 tahun 2024. Analisis data yang dilakukan yaitu statistik deskriptif, uji normalitas, uji hipotesis paired sample t test, dan uji hipotesis wilcoxon signed rank test.
Temuan yang didapat p