Perkembangan teknologi di era globalisasi sekarang ini adalah sesuatu yang tidak bisa dielakkan, terutama dalam bidang perdagangan. Metode jual beli konvensional kini dianggap kurang memadai untuk mendukung perkembangan sektor perdagangan. Usaha Dagang (UD) Keluarga, sebuah toko konvensional yang menjual kebutuhan rumah tangga, memerlukan sebuah website untuk memperluas jangkauan pasar, mempermudah proses jual beli, dan menjadi media promosi yang efektif. Pembuatan dan pengembangan website UD Keluarga dilakukan menggunakan metode agile, yang terdiri dari 6 fase: Perencanaan, Implementasi, Pengujian Perangkat Lunak, Dokumentasi, Deployment, dan Pemeliharaan. Pada tahap perencanaan, kerangka kerja website dirancang, kemudian diimplementasikan menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan framework Laravel. Hasil dari penelitian ini adalah terciptanya sistem website yang tidak hanya berfungsi sebagai media penjualan kebutuhan rumah tangga, tetapi juga mampu menyediakan laporan data penjualan, rekap transaksi, dan pe