Zaman yang semakin maju dengan teknologinya membuat kebutuhan manusia meningkat dari biasanya. Manusia yang ingin segala sesuatunya praktis dan mudah pun mempengaruhi dunia teknologi. Pada usaha sebuah apotik pun, teknologi ternyata sangat dibutuhkan untuk membantu pekerjaan manusia. Banyaknya data yang perlu diolah oleh sebuah perusahaan, akan mempengaruhi kinerja perusahaan tersebut.
Apotik, salah satu usaha yang memerlukan adanya teknologi dalam pengolahan data-data. Sistem informasi apotik yang berguna untuk mengolah data obat, suplier, perusahaan rekanan, penjualan, pembelian hingga laporan pun menjadi suatu yang diharuskan pada sebuah apotik.
Untuk itu, sistem informasi yang ditawarkan berbasis APEX (Application Express) yang menggunakan database oracle. Sistem informasi ini memiliki beberapa form dan report yang digunakan. Aplikasi ini mempunyai 11 tab termasuk home. Aplikas ini menghasilkan laporan-laporan dalam bentuk tabel maupun grafik.
Kata kunci : APEX, Oracle, Sistem informasi