Sistem penggajian merupakan langkah awal penerapan Manajemen Kepegawaian. Peraturan sistem penggajian harus disetujui baik oleh pimpinan maupun pegawai, sehingga tanggung jawab pelaksanaan sistem penggajian tidak banyak ditanggung oleh pemimpin saja. Penggajian salah satu kegiatan administratif yang sering dilakukan oleh perusahaan. Pencatatan administratif akan lebih terbantu dengan menggunakan CBIS. Oleh karena itu, diperlukanlah suatu CBIS yang mampu membantu sistem penggajian dilaksanakan. CBIS yang membantu pencatatan administratif seperti penggajian adalah CBIS yang berfokus pada personalia yaitu CBIS yang mengatur pendataan karyawan hingga penggajian. Pembuatan aplikasi ini dibangun dengan menggunakan Java JDK 1.7, editor netbeans 7.4, dan database mysql. Dengan dibangunnya aplikasi ini, user yaitu bagian keuangan Lapas Kelas IIA Maros akan terbantu melakukan pencatatan administratif pegawai.