Investor menggunakan berbagai informasi untuk mendapatkan keuntungan yang maksimum. Salah satu informasi tersebut adalah bid ask spread. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh varian return, harga saham, volume perdagangan, earning per share terhadap bid ask spread baik secara simultan maupun parsial.
Penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian deskriptif verifikatif bersifat kausalitas. Populasi penelitian ini adalah perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) dan tercatat pada Jakarta Islamic Indeks (JII) pada tahun 2010-2012. Teknik sampling dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dengan total sampel 11 perusahaan. Data yang diolah adalah data sekunder yang telah dikumpulkan oleh peneliti. Regresi yang digunakan dalam penelitian ini adahah Regresi Data Panel yang dianalisis menggunakan aplikasi Eviews.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara simultan variabel varian return, harga saham, volume perdagangan, earning per share memiliki pengaruh signifikan terhadap bid ask spread. Hasil penelitian ini juga menunjukkan secara parsial hanya variabel varian return dan harga saham yang memiliki pengaruh signifikan terhadap bid ask spread. Sedangkan variabel volume perdagangan, earning per share tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap bid ask spread.
Kata kunci : Varian Return, Harga Saham, Volume Perdagangan, Earning Per Share, Bid Ask Spread