PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL TERHADAP KINERJA PEGAWAI PT. TELKOMVISON REGIONAL OFFICER JAWA BARAT

MUHAMMAD REZKI YUDHA

Informasi Dasar

84 kali
14.04.1007
658.409 2
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAK Penelitian ini melakukan studi mengenai pengaruh gaya kepemimpinan transformasional terhadap kinerja pegawai Telkom Vision RO Jabar. Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh gaya kepemimpinan transformasional dalam mempengaruhi kinerja pegawai Telkom Vision RO Jabar agar mampu bersaing secara kompetitif untuk menjadi market leader di bidang jasa televise berbayar di Indonesia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa baik penerapan kepemimpinan transformasional dan kinerja pegawai serta untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan transformasional terhadap kinerja pegawai Telkom Vision RO Jabar. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif melalui pendekatan analisis deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah sampling jenuh. Metode analisis deskriptif digunakan dalam menggambarkan atau menguraikan data serta metode analisis regresi berganda digunakan dalam uji hipotesis. Dari hasil pengolahan data, diketahui bahwa variabel kepemimpinan transformasional yaitu Idealized Influence (X1), Inspirational Motivation (X2) , dan Individual Consideration (X4) memiliki pengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai (Y) sedangkan (X3) berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap kinerja pegawai (Y). Nilai t-hitung untuk idealized influence (X1) sebesar 2.737, Inspirational Motivation (X2) sebesar 9.254 dan individual consideration (X4) sebesar 2.396. Nilai t hitung dari variabel tersebut lebih besar dibandingkan dengan t table yaitu 1.69 sedangkan (X3) lebih kecil dari t table yaitu 0.42. Secara keseluruhan pengaruh kepemimpinan transformasional terhadap kinerja pegawai sebesar 77.8% dan sisa 22.2% dipengaruhi oleh variabel-variabel lain di luar penelitian ini. Peningkatan waktu dalam bekerja dapat diupayakan melalui peningkatan dimensi individual consideration (X4), yaitu memahami pegawai secara individual untuk mengetahui penyebab sebenarnya, sebagai contoh pemimpin mengurangi jam kerja pegawai untuk bekerja secara lembur di luar jam waktu bekerja sehingga tidak terlambat dalam masuk kerja.

Kata kunci : Kepemimpinan, Kepemimpinan Transformasional, Kinerja

ABSTRACK This study is conduct to find out the effect of transformational leadership style on employee performance Telkom Vision RO Jabar. This study is intended to determine how much the influence of transformational leadership style affecting employee performance Telkom Vision Jabar RO in order to be able to compete and become a market leader in services of pay television in Indonesia. The purpose of this study is to determine how well the application of transformational leadership and employee performance, and also to determine the effect of transformational leadership style on employee performance Telkom Vision RO Jabar. The research method used is quantitative research methods through descriptive analysis approach. Data collection techniques used were saturated sampling. Descriptive analysis method used for describing or analyzing the data and multiple regression analysis method used in hypothesis testing. From the result of data processing, it is known that transformational leadership variables, those are Idealized Influence (X1), Inspirational Motivation (X2), and Individual Consideration (X4) have a significant effect on employee performance (Y) while (X3) is positive but not significant affecting employee performance (Y). t-value calculate for Idealized Influence (X1) by 2737, Inspirational Motivation (X2) by 9254 and Individual Consideration (X4) by 2,396. t-value of the variable is greater than 1.69 while t-value of (X3) by 0.42 is smaller than t table. Overall, the effect of transformational leadership on employee performance by 77.8% and the remaining 22.2% is influenced by other variables outside of this research. The increase in working time can be achieved through an increase in the dimension of Individual Consideration (X4), which is understood employees individually to determine the actual cause, for example, the leader reduce working hours of employees to work overtime beyond work time so it is not too late for work.

Keyword : Leadership, Transformasional Leadership, Performance

Subjek

Leadership - management
 

Katalog

PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL TERHADAP KINERJA PEGAWAI PT. TELKOMVISON REGIONAL OFFICER JAWA BARAT
 
 
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

MUHAMMAD REZKI YUDHA
Perorangan
Ida Nurnida
 

Penerbit

Universitas Telkom
 
2014

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini