ABSTRAKSI: Dalam sistem komunikasi saat ini, sifat portable dari suatu perangkat komunikasi yang digunakan oleh pengguna jasa telekomunikasi mutlak diperlukan. Oleh karena itu, antena sebagai elemen pasif pendukung terjalinnya komunikasi yang memiliki pola radiasi omndireksional diperlukan dalam perangkat yang bersifat portable tersebut.
Perkembangan aplikasi WiMAX yang cukup cepat telah menghasilkan teknologi baru, yaitu Mobile WiMAX yang mampu bersaing dengan teknologi 3G yang telah berkembang pesat. Mobile WiMAX yang didasarkan atas standar IEEE 802.16e memungkinkan sistem WiMAX diterapkan pada aplikasi portable dan mobile maupun fixed dan nomadic. Sehingga pada perkembangannya nanti, aplikasi Mobile WiMAX dapat diintegrasikan pada perangkat mobile phone maupun laptop, sehingga semakin memudahkan pengguna dalam mengakses jasa komunikasi. Dalam implementasi aplikasi Mobile WiMAX, diperlukan antena yang mendukung mobilitas untuk penggunanya, maka dibutuhkan antena yang berukuran kecil, compact, dan bermassa ringan serta memiliki pola radiasi omnidireksional.
Pada tugas akhir ini, akan dirancang dan diimplementasikan antena mikrostrip array dengan truncated corners square ring patch, yang berukuran kecil dan struktur yang mudah, sehingga dapat diintegrasikan dengan perangkatperangkat lainnya. Frekuensi kerja pada range (2,3-2,4) GHz dengan SWR yang ditargetkan adalah ≤2. Jenis catuan yang digunakan adalah saluran strip. Untuk mempermudah perancangan, maka digunakan software simulator Ansoft HFSS.Kata Kunci : portable, Mobile WiMAX, omnidireksional, ring, ujung terpotong,saluran stripABSTRACT: In the current communication system, portable nature of a communication device used by the users of telecom services is absolutely necessary. Therefore, the antenna as a passive element supporting establishment of communication that has omnidirectional radiation pattern is needed in these portable devices.
The development of WiMAX applications is fast enough has produced a new technology, which is Mobile WiMAX compete with 3G technology which has been growing rapidly. Mobile WiMAX based on IEEE 802.16e standard enables WiMAX systems applied to portable and mobile applications as well as fixed and nomadic. So on its development later, the Mobile WiMAX devices can be integrated on mobile phones and laptops, making it easier than users in accessing communication services. In the implementation of Mobile WiMAX applications, needed an antenna that supports mobility for users, it needed an antenna that is small, compact, and light-mass and have omnidirectional radiation pattern.
In this final project, will be designed and implemented in microstrip antenna arrays with the truncated corners square ring patch, the small size and simple structure, so it can be integrated with other devices. Frequency of work on the range (2.3 to 2.4) GHz with a targeted SWR is ≤2. Source type used is a stripline. To simplify the design, then used the software simulator Ansoft HFSS.Keyword: portable, Mobile WiMAX, omnidirectional, ring, truncated corners,stripline