PENENTUAN ARAH DATANG CAHAYA PADA CITRA PORTRAIT STUDIO DENGAN MENGANALISIS CATCHLIGHT DETERMINATION OF LIGHTING DIRECTION ON STUDIO PORTRAIT IMAGE BY ANALYZING CATCHLIGHT

Adityo Hardo Firmanto

Informasi Dasar

111061034
621.382 2
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAKSI: Catchlight adalah pantulan cahaya didepan mata yang terefleksikan oleh mata. Karena mata mengandung air yang dapat merefleksikan pantulan cahaya yang berada di depannya, dan dari pantulan tersebut diperoleh informasi arah datang cahaya yang berada di depan mata. Dengan memanfaatkan catchlight yang tertangkap dalam sebuah foto, maka dapat diketahui dari mana arah datang cahaya yang berada didepan mata tersebut. Informasi ini dapat digunakan untuk membantu seseorang yang sedang mempelajari fotografi studio dengan menganalisis informasi tersebut yang dapat memberikan informasi untuk menentukan lighting diagram yang biasa digunakan sebagai panduan pemetaan arah sumber cahaya pada fotografi studio.

Untuk dapat menganalisis catchlight pada sebuah foto digunakanlah teknologi image processing yang diantaranya adalah: eye detection, iris area segmentation dan catchlight analysis. Eye detection digunakan untuk menemukan area mata yang akan dianalisis. Iris area segmentation digunakan untuk membatasi area iris tempat catchlight berada dengan menggunakan metode circle hough transform. Dan pada proses catchlight analysis akan ditentukan letak catchlight terhadap koordinat titik tengah iris (pupil).

Dari hasil simulasi dan pengujian program didapatkan bahwa program dapat mencapai hingga 60% keberhasilan dari 130 data citra uji. Hal ini dikarenakan pada proses eye detection masih memiliki kekurangan karena metode yang digunakan dalam menemukan daerah mata masih terlalu sederhana dan rentan terhadap bayangan. Waktu komputasi untuk keseluruhan sistem mencapai 3 menit per pengujian. Waktu yang cukup lama disebabkan proses eye detection yang melakukan pengecekan tiap piksel pada citra. Namun untuk proses catchlight analysis, sistem dapat berjalan dengan baik hingga memperoleh hasil arah datang cahaya. Keberhasilan sistem bisa mencapai 95% dari 130 data uji dengan waktu komputasi kurang dari 1 menit.Kata Kunci : Image processing, catchlight, eye detection, irish segmentation, lighting diagram, fotografi.ABSTRACT: Catchlight is a reflection in front of the eye which is reflected by itself. Because the eye contained water that can reflected the light in front of it. From the reflection, the light direction information can be obtained. With the use of catchlight in a photograph, the direction of the light used in front of the eye can be known. The result analysis of lighting diagram determination information can be used for help people learning studio photography, which often used as a lighting direction guide.

For analyzing catchlight in a photograph, the image processing technology used was : eye detection, iris area segmentation, and catchlight analysis. Eye detection used for finding eye area for catchlight analysis. Iris area segmentation used for limiting catchlight location in iris area with circle hough transform method. In the catchlight analysis process, the catchlight location towards the center point of iris coordinate will be determined.

From the result of implementation and test of the system, Sistem can reach 60% success rate of 130 sampling with time proces abaout 3 minutes for each picture process. This is happen because the metode of eye detection process is too simple and susceptible of bayangan. And for catchlight analysis process, sistem work perfectly to get lighting direction result, that can reach 95% succes rate with time process lessthan 1 minute.Keyword: Image processing, catchlight, eye detection, irish segmentation, lighting diagram, fotografi, Libor Masek, circle hough transform.

Subjek

Pengolahan Sinyal Informasi
 

Katalog

PENENTUAN ARAH DATANG CAHAYA PADA CITRA PORTRAIT STUDIO DENGAN MENGANALISIS CATCHLIGHT DETERMINATION OF LIGHTING DIRECTION ON STUDIO PORTRAIT IMAGE BY ANALYZING CATCHLIGHT
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

Adityo Hardo Firmanto
Perorangan
Achmad Rizal, Jangkung Raharjo
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2013

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini