SISTEM IDENTIFIKASI MANUSIA DENGAN ANALISIS CIRI FISIS CITRA RUAS JARI (FINGER KNUCKLE) BERBASIS PENGOLAHAN CITRA DIGITAL

METALISA AFRIANI

Informasi Dasar

165 kali
111070330
621.382 2
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAKSI: Salah satu teknologi yang dapat dijadikan solusi untuk menjaga keamanan dan kerahasiaan sebuah informasi yang telah teruji validitasnya adalah dengan menggunakan biometrik. Biometrik yang berbasis pada bentuk fisiologi dan karakteristik alami yang terdapat pada setiap manusia dapat digunakan untuk sistem identifikasi. Diantara berbagai karakteristik manusia dalam biometrik, metode identifikasi manusia melalui pola yang terdapat pada ruas jari memang belum banyak dikembangkan. Namun, metode ini tentu saja dapat digunakan untuk pengidentifikasian karena pola ruas jari pada setiap manusia memiliki keunikan dan karakteristik yang berbeda-beda, seperti hasil penelitian yang dilakukan oleh A. Kumar dan Ch. Ravikanth dalam papernya “Personal Authentication Using Finger Knuckle Surface” berhasil mengidentifikasi manusia berdasarkan pola pada ruas-ruas jari manusia tersebut.

Pada Tugas Akhir ini dirancang dan dianalisis sebuah sistem untuk mengidentifikasi manusia menggunakan pola pada ruas jari tangan (finger knuckle). Citra jari yang digunakan adalah jari telunjuk, tengah, dan manis. Simulasi sistem ini dilakukan dengan bantuan perangkat (software) Matlab 2009a. Sampel yang diuji diakuisisi lalu diolah dengan berbasis pengolahan citra dan menggunakan metode Principal Component Analysis (PCA) untuk ekstraksi ciri, serta K-Nearest Neighbor untuk klasifikasi. Keluaran dari sistem ini berupa pengenalan pola ruas jari dan pengambilan keputusan yang tepat untuk setiap pola ruas jari yang menjadi masukan.

Dengan menggunakan citra latih sebanyak 120 citra dan citra uji sebanyak 120 citra yang masing-masing berasal dari 30 orang, tingkat akurasi terbaik pada saat pengujian diperoleh dengan menggunakan 23 Principal Component, nilai k = 1, dan metode perhitungan cosine, yaitu sebesar 100%.

Kata Kunci : identifikasi, ruas jari, pengolahan citra digital, PCA, K-Nearest NeighborABSTRACT: One of technology which can be a solution to maintain the security and confidentiality of information and has been proven its validity is use biometrics. Biometrics based on the shape of the physiology and natural characteristics every human being can be used for system identification. Among various human characteristics in biometrics, human identification method through pattern found on the knuckles is not developed widely yet. However, this method can certainly be used for identification because the pattern of knuckles on each human is unique and has different characteristics.

In this final project the system was designed and analyzed to identify human using patterns of finger knuckles. Finger images that used are index, middle, and ring. The system is examined using Matlab 2009a as a helping tool. The testing sample is captured and is processed based on image processing, using Principal Component Analysis (PCA) method for feature extraction and K-Nearest Neighbor for identify. The output of this system is a decision of the identity of each finger knuckle.

The best accuracy using 120 images for training and 120 images for testing is obtained with 23 Principal Components, the value of k = 1, and cosine calculation method, that is equal to 100%.Keyword: identification, finger knuckles, digital image processing, PCA, K-Nearest Neighbor

Subjek

Pengolahan Sinyal Informasi
 

Katalog

SISTEM IDENTIFIKASI MANUSIA DENGAN ANALISIS CIRI FISIS CITRA RUAS JARI (FINGER KNUCKLE) BERBASIS PENGOLAHAN CITRA DIGITAL
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

METALISA AFRIANI
Perorangan
Bambang Hidayat, Achmad Rizal
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2011

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini